Apa Itu Future Contract?

PertanyaanKategori: Program InvestasiApa Itu Future Contract?
Agung Gatot tanya 2 tahun lalu
Apa yang dimaksud dengan istilah future contract?

1 Jawaban
Christa Wjaya dijawab 2 tahun lalu
Future contract atau kontrak berjangka adalah sebuah perjanjian hukum untuk menjual atau membeli suatu underlying (dapat berupa indeks, saham, obligasi, dll) dengan harga yang telah ditetapkan pada waktu tertentu di masa depan.
 
Istilah futures memiliki arti yang sama dengan future contract. Jadi, ketika seorang investor akan berinvestasi dalam sebuah future contract, maka investor tersebut dapat memainkan peranan sebagai penjual dan juga pembeli.
 
Penjual akan berharap harga suatu aset akan mengalami penurunan. Sebaliknya, pembeli akan berharap harga suatu aset akan mengalami kenaikan.
 
Ada banyak jenis atau tipe future contract, baik di kategori finansial maupun komoditas.
 
Beberapa jenis finansial future yaitu saham, indeks, valas dan bunga berjangka.
 
Sementara itu, jenis atau future contract untuk komoditas adalah produk pertanian, emas, minyak, kapas, biji, minyak, dan komoditas lainnya.