Apa Manfaat Menggunakan Teknik Hedging Dalam Forex?

PertanyaanKategori: Strategi TradingApa Manfaat Menggunakan Teknik Hedging Dalam Forex?
Christa Wjaya tanya 4 tahun lalu
Saya sering melihat trader forex menggunakan teknik hedging. Apa sebenarnya manfaat teknik hedging itu?

2 Jawaban
tukang bakso dijawab 4 tahun lalu
Hedging merupakan salah satu teknik dalam trading forex yang di mana trader membuka posisi berlawanan yaitu buy and sell dalam waktu atau pair yang sama, sehingga mau harga naik atau turun maka floating dan margin akan tetap sama. Biasanya teknik ini digunakan sebagai langkah antisipasi trader ketika membuka posisi yang salah dan untuk mengurangi resiko floating lebih dalam.

Kemudian trader akan memperhitungkan kembali di mana dia akan menutup kedua posisi tersebut agar tetap mendapat profit.

Keuntungan Teknik Hedging :
1. Membantu trader meminimalisir tekanan psikologi ketika harga ter-floating dalam atau jauh
2. Membantu akun trading agar margin tetap
3. Membantu trader agar berfikir lebih panjang dalam mengambil keputusan, ketika melakukan hedging dan dalam waktu bersamaan bisa membuat mapping ulang agar hedging yang dilakukan sukses

mordsith dijawab 3 tahun lalu
Trader memanfaatkan posisi hedging untuk melindungi nilai, biasanya pada saat terkena floating minus. Sehingga mengunci posisi perdagangan sebelumnya dengan melakukan opsi sebaliknya dengan harapan tidak terjadi pembengkaan yang lebih banyak.
 
Namun, tidak semua posisi hedging sesuai dengan ekspektasi, butuh analisa lanjutan yang mumpuni. Alangkah baiknya, untuk menghindari floating minus ya biasakan pasang stop loss dan disiplin tinggi.