Apa yang Dimaksud Dengan Exotic Pair dan Kelemahannya?

PertanyaanKategori: Cara TradingApa yang Dimaksud Dengan Exotic Pair dan Kelemahannya?
Sonia Susanti tanya 4 tahun lalu
Pasangan mata uang apa saja yang termasuk dalam exotic pair forex?

2 Jawaban
Rahmat Forex dijawab 4 tahun lalu
Exotic pair (pasangan mata uang eksotik) terdiri dari satu mata uang utama yang dipasangkan dengan mata uang dari sebuah negara dengan ekonomi berkembang. Contoh exotic pair yang sering diperdagangkan dalam forex yaitu: USD/TRY, EUR/TRY, USD/ZAR, dan lain sebagainya.
 
Exotic pair jarang dipilih oleh trader forex karena memiliki kelemahan, seperti spread yang tinggi dan memiliki likuiditas rendah.

Christa Wjaya dijawab 3 tahun lalu
Pasangan mata uang eksotik mewakili negara-negara berkembang juga beberapa negara berkembang di Eropa dan cukup jarang di tradingkan. Kelompok dari mata uang eksotik dibentuk oleh Dana Moneter Internasional / International Monetary Fund. Pasanga-Pasangan mata uang eksotik seringkali memiliki volatilitas tinggi dan kurangnya likuiditas. Harap dicatat bahwa ini menghasilkan biaya trading yang lebih tinggi serta pergerakan harga yang tidak normal.
 
Exotic pair jarang di tradingkan karena memang analisa fundamental dan prediksi pasarnya jarang dijumpai. Lainnya, pasangan eksotik memiliki spread yang besar sehingga menjadi bahan pertimbangan trader juga untuk trading di exotic pair.
 
Oleh karena itu, trader lebih sering trading di pair mayor dan minor daripada eksotik.